Antioch International Comunity Incheon
Sekilas AIC
Home
Salam
Sekilas AIC
kesaksian
Silahkan hubungi kami
Jadwal Kegiatan AIC Incheon
Photo dan kegiatan kami
Jadwal Ibadah Mingguan
Links
Serba Serbi
Menara Doa
Dari Anda Untuk Kami
Jadwal Pelayanan

encouragement3_800x600.jpg

      AIC merupakan suatu Persekutuan Kristen Oikumene Indonesia di Korea Selatan yang berdiri pada tahun 1995 yang diawali oleh seorang misionaris Korea (Park Kwan Gu) yang rindu untuk memenangkan jiwa-jiwa bagi kemuliaan nama Tuhan terkhususnya bagi orang -orang Indonesia yang ada di Korea Selatan, selain itu persekutuan ini juga bergerak di bidang sosial untuk membantu para pekerja Indonesia yang mengalami kesulitan dan masalah di perusahaan-perusahaan dimana mereka bekerja. Jadi dengan adanya Persekutuan ini dapat menjadi tempat mengadu dan sahabat bagi orang-orang Indonesia di Korea Selatan.

      Persekutuan AIC didirikan bertujuan untuk:

  • menjangkau orang -orang Indonesia yang memiliki kerinduan bersekutu dengan saudara seiman untuk melayani Tuhan dan sesama.
  • menolongh orang Indonesia yang mengalami kesulitan menyesuaikan diri dan bersosialisasi di dalam pekerjaan dan kehidupan sehari-hari.
  • mengabarkan berita keselamatan pada semua orang, terutama orang Indonesia yang ada di Korea Selatan.

Program Pelayanan :


Tenda Konseling
Kami memberikan alternatif pelayanan bagi saudara yang mempunyai masalah didalam pekerjaannya,  kesulitan didalam gaji, ataupun masalah lain. Pelayanan kami bisa berupa doa-doa ataupun saran-saran yang mungkin merupakan jalan keluar bagi persoalan anda tersebut.
Bagi yang membutuhkan pelayanan ini Saudara dapat menghubungi:                 

- Misionaris Elisabeth          016 766 2006
- Sin Mi Seon Kansanim      017 504 0286

Tenda Kesehatan
Bagi saudara yang mengalami sakit / gangguan kesehatan, saudara bisa mengikuti pelayanan ini. Tenda ini dilayani oleh Dokter-dokter dan para suster Korea dari Gereja Donatur kami. Diadakan 3 bulan sekali setiap Minggu ke 4.
 

Tenda Doa Iman
Kami dari keluarga besar AIC Incheon memiliki sebuah team kecil yang secara khusus menyediakan waktu untuk mendoakan saudara-saudara yang sedang mengalami pergumulan di dalam hidupnya, bila saudara ingin ikut mengambil bagian didalamnya , kami menyambutnya dengan sukacita.
Line Service :

- Sdr. Agus Wiyono                016 660 1132
- Sdr. Widjaya                        011 9693 6726

 
Tenda Rekreasi Rohani
Di setiap hari libur panjang kami mengadakan Retreat bersama, Kebaktian Padang, Acara Olah Raga dan Kebaktian Kebangunan Rohani. Silahkan bagi saudara untuk bergabung dengan penyegaran dan refreshing rohani yang kami adakan.
 
Tenda Sosial
Sebagai jiwa yang sudah diselamatkan, kami juga ingin membagi kasih dengan saudara-saudara yang mengalami sakit /musibah. Program ini akan di pandu oleh :
- Ibu Elisabeth                  016 766 2006

Tenda Gerejawi
Persekutuan kami juga melayani :
-   Pelayanan Baptisan
-   Pelayanan Pernikahan
-   Pelayanan Perjamuan Kudus yang 
    diadakan setiap 3 bulan sekali
Bagi saudara yang membutuhkan pelayanan ini bisa menghubungi :
- Pdt. Hein  Arina               02 447 1486
- Misionaris Elisabeth         016 766 2006
 
TENDA KASIH
Kami sebagai persekutuan yang berlandaskan Firman Tuhan mengajak saudara-saudari yang rindu untuk melayani Tuhan di tempat ini untuk ikut ambil bagian dalam Tenda Kasih ini. Adapun Pelayanan ini terbagi atas :
- Pelayanan pelajaran bahasa Korea oleh nona Kim Eun Jung
- Pelayanan Penerima tamu
- Pelayanan Musik Gereja
- Pelayanan bagian Dapur

 

Misi dan Visi

Persekutuan kami mempunyai misi, visi yang seiring dengan thema dan motto pelayanan kami. Adapun Misi kami yang didasarkan  dari Injil Markus 16:15b" ...., beritakan Injil pada segala makhluk."
Visi kami ingin membentuk :
1.Jemaat Tuhan yang sungguh menyembah Allah
2.Jemaat Tuhan yang senantiasa mengucap syukur dalam segala keadaan.
3.Jemaat Tuhan yang berdoa
4.Jemaat Tuhan yang berkarya
5.Jemaat Tuhan yang bersatu dan mandiri
Semuanya ini seiring dan sejalan dengan
 
Thema pelayanan kami yang didasarkan pada Firman Allah, dari Kitab Kolose 3:14 " kenakanlah kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan."  Kami didalam pelayanan juga mempunyai
 
Motto :  Jika kita ingin memilik waktu , kita harus meluangkannya ! Hari ini akan kita lalui seolah hari ini hari terakhir kita, sehingga kita akan  lakukan yang terbaik dan tidak akan ditunda sampai besok